Enrekang, Universitas Muhammadiyah Enrekang mengadakan kegiatan pembelajaran Kuliah Tamu yang dihelat Di Ruang Aula Kampus 1 UNIMEN Pada hari Selasa (21/3/2023). Kegiatan yang dilaksanakan dengan menggandeng narasumber Anggota Majelis Diklitbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr. Budhi Akbar, M.Si., Rektor UNIMEN Dr. Drs. Yunus Busa, M.Si serta wakil Rektor 1 UNIMEN Ismail S.Pd., M.Pd., ini disambut begitu antusias oleh mahasiswa UNIMEN.
Pada materinya Rektor UNIMEN menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi masalah pendidikan digenerasi saat ini ialah dimana tingkat biaya pendidikan yang tinggi, rendahnya mutu pendidikan dan kecenderungan menurunnya akhlak dan moral yang menyebabkan lunturnya tanggung jawab dan kesetiakawanan sosial. Beliau juga memaparkan bagaimana masalah pendidikan yang dimana akibat dari rendahnya efisiensi eksternal yang menimbulkan banyaknya pengangguran. Serta permasalahan mutu pendidikan. Menurut beliau gagasan yang perlu menjadi poin utama untuk generasi emas ialah akses pendidikan dan digitalisasi pendidikan perlu terus diupayakan dan Kurikulum dan program pendidikan harus terus update untuk menyesuaikan dengan tuntunan zaman dan kebutuhan individu.
Kemudian bagi Dr. Budhi Akbar M.Si pada materinya menjelaskan mengenai efek era globalisasi yang dimana perubahan global yang melanda seluruh dunia yang memicu dampak terhadap aspek kehidupan social bermasyarakat. Imbas dari hal tersebut, adanya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam kehidupan social yang dimana proses global telah menciptakan egalitarianisme, dibidang budaya sehingga memicu munculnya Internationalization of culture. Belau menjelaskan mengenai perkembangan mutu pendidikan saat ini memiliki dampak positif dan juga negatif yang dimana mempengaruhi kualitas dan tingkat kehidupan yang mana diantaranya perubahan tata nilai dan sikap, pola hidup yang konsumtif dan perkembangan IPTEK. Tujuan diadakan Kuliah Tamu ini adalah untuk menambah wawasan bagi para mahasiswa UNIMEN yang dimana kedepannya mampu menjadi penggagas dan agen perubahan-perubahan yang menjadi permasalahan pada era globalisasi saat ini.
Antusisas mahasiswa UNIMEN dalam mengikuti Kegiatan Kuliah Tamu ini dapat terlihat dari kepadatan mahasiswa dalam mengikuti serta keikut sertaan mahasiswa dalam sesi Tanya jawab yang dilaksanakan pada kegiatan tersebut.
Dan Kegiatan Kuliah Tamu inipun kemudian diakhiri dengan pemberian sertifikat kepada beberapa perwakilan mahasiswa tiap jurusan yang ikut serta dalam kegiatan ini.